Sabang Marine Festival Kembali Masuk Karisma Event Nusantara 2024

  • Bagikan
Sabang Marine Festival

FANEWS.ID – Sabang Marine Festival (SMF) kembali berhasil masuk dalam kalender Karisma Event Nusantara (KEN) 2024, yang diselenggarakan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Mengusung tema Budaya Indonesia Panggung Dunia, KEN 2024 resmi diluncurkan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, di Sasono Langen Budoyo, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta.

Karisma Event Nusantara merupakan program Kemenparekraf RI yang bertujuan untuk menghidupkan ekonomi dari sektor budaya dan pariwisata, dengan menghadirkan event-event berkualitas di daerah. Tahun 2024, terdapat 110 event berkualitas yang masuk dalam KEN, termasuk SMF.

“Tahun 2023 pencapaian sangat luar biasa, karena dari Januari-November 2023 kunjungan wisman meningkat 110,86 persen atau 10,41 juta kunjungan wisman dan kunjungan wisatawan nusantara sudah mencapai 11,99 persen atau 749,11 juta kunjungan. Kebangkitan ini juga dirasakan oleh 17 subsektor ekonomi kreatif termasuk festival budaya pada subsektor seni pertunjukan,” kata Sandiaga Salahuddin Uno.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI tersebut menyebutkan, keberhasilan 106 event pada KEN 2023, mampu maningkatkan total produksi barang dan jasa di Indonesia sebesar Rp. 212, 2 miliar, PDB Indonesia bertambah 198,7 miliar, 7,36 juta kunjungan masyarakat, perputaran uang Rp. 12,38 triliun, terbukanya lapangan kerja untuk 11.399 ribu UMKM, 36.500 pekerja, 142.700 pelaku seni, serta asosiasi dan komunitas mencapai 839.

“Jadi pada KEN 2024 ini, kita menargetkan terbukanya 4.4 juta lapangan kerja baru, kita juga mengejar bagaimana melakukan promosi melalui media digital, dan kita bisa menghadirkan KEN 2024 yang lebih memperkuat jejaring dan ekosistem event,” jelasnya.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI itu juga mengucapkan terima kasih kepada para kepala daerah, yang telah berkomitmen menghadirkan event-event terbaik di Indonesia dan juga di mancanegara. Sehingga diharapkan ke depan seluruh daerah dapat menciptakan event-event budaya yang inovasi, adaptasi dan kolaborasi, sekaligus gercep, geber, dan gaspol.

BACA JUGA :   Besok PKA-8 Dibuka, Yuk Ramaikan dan Simak Rangkaian Kegiatannya

Sementara itu, Pj Wali Kota Sabang Reza Fahlevi yang turut hadir dalam peluncuran KEN 2024, mengatakan masuknya SMF dalam kalender KEN 2024, akan berdampak positif pada geliat ekonomi di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Sabang.

“Alhamdulillah, kami bersyukur dan bangga, SMF kembali masuk dalam KEN 2024. Ini merupakan bukti pengakuan dan apresiasi Kemenparekraf atas potensi juga kualitas event-event Pulau Weh,” kata Reza Fahlevi.

Reza menuturkan, SMF yang akan digelar Maret mendatang akan digelar dengan tema yang lebih fantastis. Dengan masuk dalam agenda besar KEN 2024, SMF diharapkan akan semakin menarik kunjungan wisatawan mancanegara dan wisatawan domestik, sehingga dampak positifnya bisa dirasakan seluruh pelaku wisata, UMKM, komunitas dan seniman di Kota Sabang.

“Kami berharap Kemenparekraf RI dapat terus konsisten dalam mempromosikan keunikan serta potensi wisata di seluruh daerah Indonesia. Dan semoga tahun depan makin banyak event kita yang masuk dalam kalender KEN,” harap Reza Fahlevi.(red/InfoPublik)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *