Pangdam IM Terima Silaturahmi DPD LVRI dan PD Pemuda Panca Marga Aceh

- Jurnalis

Selasa, 14 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FA News.id, Banda Aceh –  Pangdam IM, Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M. Tr (Han) menerima kunjungan silaturahmi dari Dewan Pimpinan Daerah Legiun Veteran Republik Indonesia (DPD LVRI) dan Pengurus Daerah Pemuda Panca Marga (PPM) Aceh di ruang Audiensi Pangdam IM, pada Selasa (14/05/24).

Kegiatan silaturahmi ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan. Pangdam IM, Mayjen TNI Niko Fahrizal menyambut baik kedatangan DPD LVRI dan PD PPM Aceh, serta mengapresiasi peran serta kontribusi mereka dalam menjaga semangat perjuangan dan Nasionalisme di kalangan masyarakat Aceh.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Sekda Sulaimi : Aceh Besar Terima WTP Ke - 9

Dalam pertemuan ini, Ketua DPD LVRI Aceh, Kolonel (Purn) H.M Djafar Karim menyampaikan berbagai kegiatan yang telah dilakukan oleh LVRI dalam mendukung program-program Pemerintah, khususnya di bidang kesejahteraan Veteran. Ia juga menekankan pentingnya dukungan dari TNI dalam memastikan kesejahteraan dan penghargaan bagi para Veteran yang telah berjuang demi Kemerdekaan Indonesia.

Sementara itu, Ketua PD PPM Aceh Bapak Ismaris Siska menyampaikan aspirasi dan program kerja PPM dalam memberdayakan generasi muda Aceh agar memiliki jiwa patriotisme dan siap melanjutkan estafet perjuangan bangsa. Bapak Ismaris Siska juga mengharapkan adanya kerjasama yang lebih erat antara PPM dan TNI dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Dinilai Tak Punya Kinerja, Sejumlah Kader PDA Dapil 1 Minta Haji Romen di PAW

Lebih lanjut Pangdam IM menegaskan komitmen Kodam Iskandar Muda untuk terus mendukung dan bekerjasama dengan LVRI dan PPM Aceh. “Kami sangat menghargai dedikasi para Veteran dan semangat juang para pemuda yang tergabung dalam PPM. Sinergi antara TNI, LVRI, dan PPM sangat penting dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, khususnya di Aceh,” ujar Pangdam IM.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Lauching SP2HP Online, Kapolri: Semoga Tidak Ada Lagi Sumbatan Komunikasi

Acara ini diakhiri dengan foto bersama dan penyerahan Dokumen oleh Ketua PD PPM sebagai simbol keharmonisan dan kerjasama yang berkelanjutan antara Kodam IM, LVRI, dan PPM Aceh. Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat tali silaturahmi serta meningkatkan kerjasama dalam berbagai bidang untuk kemajuan masyarakat dan bangsa.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asintel Kasdam IM, Kababinminvetcaddam IM, Waaspers Kasdam IM dan Waaster Kasdam IM.

Berita Terkait

“Viral! Oknum Inspektorat Aceh Besar Diduga Peras Geuchik Rp. 10 Juta Lebih
KPK Periksa Eks Stafsus Jokowi Arif Budimanta terkait Kasus LPEI
Imigrasi Sabang Jalin Kerja Sama dengan Media NOA untuk Perkuat Publikasi Pelayanan
PWI Kalsel Siap Dampingi Keluarga Jurnalis Juwita, Kapolda Beri Atensi Khusus
ICMI Aceh Beri Santunan Kepada Dhuafa dan Anak Yatim di Tiro, Pidie
Kemkomdigi Percepat Penyediaan Internet untuk Pesantren-Madrasah di Aceh
Klarifikasi Terkait Pemberitaan Pertemuan Forum Paguyuban Mahasiswa Dan Pemuda Aceh (FPMPA) Dengan Kepala OJK Aceh
PT BNA Peringati HUT IKAHI ke-72 dengan Bagi Santunan, Ceramah Agama, dan Buka Puasa Bersama
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 13:50 WIB

“Viral! Oknum Inspektorat Aceh Besar Diduga Peras Geuchik Rp. 10 Juta Lebih

Selasa, 15 April 2025 - 14:53 WIB

KPK Periksa Eks Stafsus Jokowi Arif Budimanta terkait Kasus LPEI

Jumat, 11 April 2025 - 15:14 WIB

Imigrasi Sabang Jalin Kerja Sama dengan Media NOA untuk Perkuat Publikasi Pelayanan

Rabu, 26 Maret 2025 - 00:03 WIB

PWI Kalsel Siap Dampingi Keluarga Jurnalis Juwita, Kapolda Beri Atensi Khusus

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:20 WIB

ICMI Aceh Beri Santunan Kepada Dhuafa dan Anak Yatim di Tiro, Pidie

Berita Terbaru

Keterangan Foto: Wagub Aceh, Fadlullah dan Duta Besar Uni Emirat Arab (UEA) untuk Indonesia, Abdulla Salem Al Dhaheri, berbincang hangat Kamis, 17 April 2025. (Foto: Humas BPPA)

Pemerintah Aceh

“Wagub Aceh dan Dubes UEA Bahas Investasi Strategis di Aceh”

Kamis, 17 Apr 2025 - 23:04 WIB