Kunjungi PT. PAG, Ketua Komisi V DPRA Minta Utamakan Rekrut Tenaga Kerja Lokal

- Jurnalis

Jumat, 29 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH – Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) melakukan kunjungan kerja ke PT. PAG yang berada di wilayah Lhokseumawe dan PT. PHE di Kabupaten Aceh Utara dalam rangka melakukan pengawasan dibidang ketenagakerjaan.

Ketua Komisi V DPRA, M. Rizal Falevi Kirani mengatakan, sesuai pernyataan dari pihak PT. PAG bahwa tidak ada tenaga kerja asing diwilyah tersebut. Namun, sangat disayangkan untuk tenaga kerja lokal PT. PAG belum maksimal dalam merekrut tenaga kerja lokal yang berada disekitar lingkungan perusahaan.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Polres Aceh Besar Gelar Pelatihan Tracer Covid 19 "Bhabinkamtibmas"

“Kita minta PT. PAG dapat mengutamakan tenaga kerja lokal yang berada dilingkungan sekitar perusahaan, sehingga dapat mengurangi angka penggangguran di Kota Lhokseumawe,” kata Falevi Kirani, kepada AJNN, Jumat (29/1).

Selain itu, Falevi Kirani juga meminta agar PT. PAG mengupayakan agar mewujudkan pengembangan bisnis storage cold, sehingga dapat meningkatkan perekonomian di Aceh.

Sementara itu, kata Falevi Kirani, bagi perusahaan yang ada di Aceh untuk mencontohkan PT. PHE, dimana perusahaan tersebut mengrekrut tenaga kerja lokal di wilayah PT. PHE.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Presiden Pimpin Rapat Terbatas Bahas Persiapan Penyelenggaraan PON XX dan Peparnas XVI Papua

“Kita mengharapkan perusahaan lain yang ada di Aceh mencontoh PT. PHE yang telah mengakomodir tenaga kerja lokal dari sekitar lingkungan PT. PHE baik itu yang di ring 1 aset PT. PHE sampai ring 2 dan 3,” tuturnya.

Falevi Kirani mengungkapkan, dalam menangani vendor sebaiknya PT. PAG dan PT. PHE agar mengutamakan vendor dari kabupaten/kota setempat, serta tentang penyaluran dana CSR perusahaan.

“Kita menyarankan agar disalurkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyakarat, pelatihan keahlian pemuda Aceh pada umumnya dan khususnya Aceh Utara dan Kota Lhoksemawe,” sebutnya.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Pemerintah Aceh Bahas Perkembangan Geopolitik Asia Selatan dengan DPD RI

Sebab, ungkap Falevi Kirani, itu merupakan salah satu cara untuk mengurangi angka pengaguran di Aceh.

Tidak hanya itu, Falevi Kirani meminta agar perusahaan yang ada di Aceh untuk dapat mengimplementasikan Qanun Nomor 7 Tahun 2014, tentang Ketenaga Kerjaan Aceh.

“Kita Komisi V DPR Aceh akan terus melakukan pengawasan terhadap tenaga kerja Aceh,” tutupnya.

 

*Parlementerial*

Berita Terkait

Dewan Pers: Bidik Indonesia Terverifikasi Administrasi dan Faktual
Adam Depok FC Ajukan Banding ke Komdis Aceh
Krue Seumangat, Pengurus IWATAN Banda Aceh Dikukuhkan
Sebanyak 2.556 Ternak di Aceh Sembuh dari PMK
Lalu Lintas Kendaraan di Tol Sigli-Banda Aceh selama Libur Panjang Meningkat 30 Persen
Ketua PWI Lapor Rencana Kehadiran Presiden Prabowo ke HPN Kalsel
Panitia HUT SPS ke- 79 Audiensi dengan Kadis Kominsa Aceh
Prediksi Osasuna vs Rayo Vallecano, La Liga 20 Januari 2025
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Februari 2025 - 23:09 WIB

Dewan Pers: Bidik Indonesia Terverifikasi Administrasi dan Faktual

Sabtu, 1 Februari 2025 - 22:01 WIB

Adam Depok FC Ajukan Banding ke Komdis Aceh

Rabu, 29 Januari 2025 - 14:50 WIB

Krue Seumangat, Pengurus IWATAN Banda Aceh Dikukuhkan

Selasa, 28 Januari 2025 - 02:02 WIB

Sebanyak 2.556 Ternak di Aceh Sembuh dari PMK

Selasa, 28 Januari 2025 - 01:50 WIB

Lalu Lintas Kendaraan di Tol Sigli-Banda Aceh selama Libur Panjang Meningkat 30 Persen

Berita Terbaru

Pemerintah Aceh

Pj Gubernur Safrizal Tinjau Pusat Pembibitan Sapi Unggul di Indrapuri

Minggu, 9 Feb 2025 - 16:39 WIB

Banda Aceh – Penjabat Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, bersama istri,  Ketua PKK Aceh, Hj. Safriati, meninjau Pasar Tani yang digelar di Komplek Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Minggu, 9/2/2025.

Pemerintah Aceh

Safrizal & Safriati Bagi Doorprize di Pasar Tani

Minggu, 9 Feb 2025 - 14:00 WIB