Hadir Arahan Presiden di IKN, Pj Gubernur Aceh; Spirit IKN Milik Kita Semua

- Jurnalis

Selasa, 13 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keterangan Foto; Penjabat Gubernur Aceh, Bustami Hamzah melakukan foto bersama seluruh gubernur se Indonesia di Ibu Kota Nusantara, Selasa, 13 Agustus 2024. (Foto: istimewa)

Keterangan Foto; Penjabat Gubernur Aceh, Bustami Hamzah melakukan foto bersama seluruh gubernur se Indonesia di Ibu Kota Nusantara, Selasa, 13 Agustus 2024. (Foto: istimewa)

FA News.ID, IKN — Penjabat Gubernur Aceh, Bustami Hamzah menghadiri pertemuan bersama seluruh Gubernur se Indonesia dan Bupati/Walikota untuk mengikuti arahan Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) di Ibukota Nusantara (IKN), Penajam Pasir Utara, Kalimantan Timur, Selasa, 13 Agustus 2024.

Presiden Jokowi menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh Gubernur dan Bupati/Walikota di Ibu Kota Nusantara di ruang kegiatan resmi Istana Negara IKN.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Pemerintah Aceh Raih Opini WTP 9 Kali Berturut-turut dari BPK

Presiden mengatakan, pembangunan IKN meski memakan waktu yang lama, namun memberikan bukti bahwa Indonesia memiliki kemampuan untuk membangun sesuai dengan keinginan dan desain dari Pemerintah.

“Sejak dimulai tahun 2021, pembangunan IKN baru akan selesai sekitar 10 hingga 15 tahun mendatang,” kata Jokowi.

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian pada kesempatan sebelumnya mengatakan sebanyak 517 kepala daerah mengikuti acara pengarahan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Selasa.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Gubernur Muzakir Manaf: Pemerintah Aceh Selalu Mendukung Pembangunan Aceh Tengah

“Dapat kami laporkan kepada Bapak Presiden bahwa jumlah kepala daerah saat ini, Gubernur ada 38 orang, Walikota ada 98 orang, dan Bupati ada 416. Total 552 orang. Hadir saat ini langsung 517 Gubernur, Walikota, Bupati, baik Penjabat (Pj) maupun yang definitif,” kata Tito di Istana Negara, IKN.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Muzakir Manaf Resmi Lantik Sarjani-Alzaizi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pidie

Sementara, PJ Gubernur Aceh menyampaikan spirit pembangunan IKN adalah spirit milik bersama seluruh Indonesia.

“Apa yang Bapak Presiden Jokowi lakukan ini adalah untuk kemajuan kita bersama. Artinya, IKN memberikan dampak nyata bagi pembangunan dan perekonomian masyarakat,” ujar Bustami Hamzah.

Bustami yang tiba kemarin, Senin, 13 Agustus 2024 dijemput oleh Himpunan Masyarakat Aceh (HIMA), Kalimatan Timur.

FA News

 

Berita Terkait

Gubernur Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala OJK Aceh
Tunjuk Fadhil Ilyas Sebagai Plt Dirut Bank Aceh, Muzakir Manaf: Kajeut Kerja Aju
Muzakir Manaf Tunjuk M Nasir Sebagai Plt Sekda Aceh
Bertepatan Malam Nuzulul Qur’an, Mualem Lauching Instruksi Gubernur untuk Wajibkan ASN dan Masyarakat Salat Fardhu Berjamaah
Kepala DSI Aceh Besar Terima Surat Edaran Penghentian Kegiatan Menjelang Azan
April, Gubernur Muzakir Manaf Resmikan Pembangunan Pabrik Ban di Aceh Barat
Gubernur Muzakir Manaf: MTR Ajang Membentuk Karakter Islami Generasi Muda Aceh
Gubernur Aceh Bahas Investasi di Sektor Kesehatan dengan Investor Malaysia
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 21:07 WIB

Gubernur Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala OJK Aceh

Senin, 17 Maret 2025 - 16:04 WIB

Tunjuk Fadhil Ilyas Sebagai Plt Dirut Bank Aceh, Muzakir Manaf: Kajeut Kerja Aju

Senin, 17 Maret 2025 - 15:57 WIB

Muzakir Manaf Tunjuk M Nasir Sebagai Plt Sekda Aceh

Senin, 17 Maret 2025 - 03:34 WIB

Bertepatan Malam Nuzulul Qur’an, Mualem Lauching Instruksi Gubernur untuk Wajibkan ASN dan Masyarakat Salat Fardhu Berjamaah

Senin, 17 Maret 2025 - 03:08 WIB

Kepala DSI Aceh Besar Terima Surat Edaran Penghentian Kegiatan Menjelang Azan

Berita Terbaru

Hukrim

3 Polisi Lampung Ditembak Mati saat Gerebek Judi Sabung Ayam

Selasa, 18 Mar 2025 - 05:06 WIB

Ekonomi

Bahlil Sebut RI Bakal Bisa Produksi 70 Ton Emas per Tahun

Selasa, 18 Mar 2025 - 05:02 WIB

Hukrim

Kejanggalan di Balik Misteri Hilangnya Iptu Samuel Marbun

Selasa, 18 Mar 2025 - 05:00 WIB

Nasional

Luthfi Minta Pengamanan Mudik Dibekali Senjata Laras Panjang

Selasa, 18 Mar 2025 - 04:55 WIB