Gubernur Nova bersama Kadinkes Aceh Antar Langsung Vaksin Covid-19 ke Simeulue.

- Jurnalis

Selasa, 2 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gubernur Aceh, Nova Iriansyah bersama Kadinkes Aceh, Hanif mengantar langsung vaksin Covid-19 ke Kabupaten Simeulue. Pengiriman vaksin ke pulau itu dilakukan menggunakan Kapal Aceh Hebat 1 yang berlayar dari Dermaga Calang Aceh Jaya.

Sinabang — Gubernur Aceh Nova Iriansyah bersama Kepala Dinas Kesehatan Aceh dr. Hanif mengantar langsung vaksin Covid-19 ke Kabupaten Simeulue. Pengiriman vaksin ke pulau itu dilakukan menggunakan Kapal Aceh Hebat 1 yang berlayar dari Dermaga Calang Aceh Jaya pada Senin (1/2/2021) sore.

Kapal motor penumpang (KMP) milik Pemerintah Aceh itu tiba di Pelabuhan Kolok Sinabang, Selasa (1/2/2021) pukul 08 WIB pagi hari ini.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Wali Kota Minta PDAM Fungsikan Total Reservoir Taman Sari

Dokter Hanif dalam penjelasannya mengatakan, vaksin covid-19 yang diantar ke Simeulue berjumlah 1.315 dosis. Selain vaksin dalam perjalanan itu turut dibawa 1315 pcs alkohol swab, serta 750 pcs seragam alat pelindung diri (APD).

“Alhamdulillah, pagi ini kita telah tiba di Simeulue untuk mengantar langsung vaksin Covid-19 bersama Pak Gubernur,” ujar dr. Hanif di Pelabuhan Kolok.

Ditambahkan, vaksinasi Covid-19 untuk wilayah Simeulue tahap pertama ini akan menyasar para tenaga kesehatan. “Kecuali untuk Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar, semua Kabupaten dan kota lain di Aceh akan menjalani vaksinasi tanggal 15 Februari,” ujar dr. Hanif.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Kapolda Aceh Kunker Ke Polres Aceh Utara, sekalian Tinjau Vaksinasi dan Silaturahmi dengan Ulama

Sebelumnya Gubernur Aceh Nova Iriansyah melepas pengiriman vaksin covid-19, Sinovac, ke 21 kabupaten dan kota di Aceh pada Senin (1/2/2021) pagi di Banda Aceh. Vaksin-vaksin itu dimuat ke dalam enam unit truk serta mendapat pengawalan ketat oleh petugas Brimob Polda Aceh yang bersenjata lengkap. Pengawalan juga melibatkan sejumlah unit mobil baracuda serta kendaraan taktis lainnya.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Ada di 34 Provinsi, Posko THR Diharapkan Bantu Penuhi Hak Pekerja

Kedatangan Gubernur ke Simeulue juga dalam rangka meletakkan batu pertama pembangunan sejumlah proyek multiyears atau tahun jamak di kabupaten itu.

Turut ikut dalam rombongan itu Bupati Simeulue Erli Hasim, Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Aceh Muhammad Abduh, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Mawardi, Kepala Dinas Kesehatan Aceh dr. Hanif, Kepala Dinas Perhubungan Aceh Junaidi, Ketua TP-PKK Aceh Dyah Erti Idawati, serta Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh Muhammad Iswanto.

Berita Terkait

IWATAN Adakan Buka Puasa Bersama Dan Santuni Anak Yatim
SPS Riau Umumkan Kepengurusan Baru 2025-2029: Semangat Baru di Tengah Arus Perubahan
Wabup Aceh Besar Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim di Dayah Abu Chik Cot Sayun Blang Bintang
Ribuan Masyarakat Serbu Program Pasar Sembako Murah PLN
Aqiqah: Pengertian, Hukum, dan Keutamaannya dalam Islam
Borong Dagangan Warga, Polsek Darussalam Bagi-bagi Takjil ke Pengguna Jalan
PT BNA adakan Tausiyah Ramadhan hadirkan Dewan Pakar ICMI Aceh
Taqwaddin Motivasi para Murid MIN 2 Banda Aceh untuk Tekun Belajar dan Takzim ke Guru
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:58 WIB

IWATAN Adakan Buka Puasa Bersama Dan Santuni Anak Yatim

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:32 WIB

SPS Riau Umumkan Kepengurusan Baru 2025-2029: Semangat Baru di Tengah Arus Perubahan

Jumat, 14 Maret 2025 - 16:23 WIB

Wabup Aceh Besar Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim di Dayah Abu Chik Cot Sayun Blang Bintang

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:36 WIB

Ribuan Masyarakat Serbu Program Pasar Sembako Murah PLN

Rabu, 12 Maret 2025 - 07:39 WIB

Aqiqah: Pengertian, Hukum, dan Keutamaannya dalam Islam

Berita Terbaru