Gelar Konsultasi Publik, Pada Tahun 2022 Ada 13 program prioritas yang akan dilakukan Pemkab Aceh Besar.

- Jurnalis

Kamis, 4 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali membuka konsultasi publik penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2022 di Aula gedung Dekranad, Gampong Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Kamis (4/2/2021).FOTO/ HUMAS PEMKAB ACEH BESAR

Kota Jantho (fanews.id) —-ย  Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Aceh Besar mengadakan Konsultasi Publik dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) di Aula Gedung Dekranas, Gampong Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Kamis (4/2/2021).

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam nuansa keacehan, yaitu dengan menggunakan pakaian dan bahasa Aceh sesuai dengan Surat Edaran Bupati Aceh Besar No. 061/046 tanggal 30 Desember 2020 tentang penggunaan bahasa Aceh sebagai bahasa komunikasi lisan di lingkungan Pemkab Aceh Besar setiap hari Kamis.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Kepala DLH Aceh Besar: Kebersihan Tanggung Jawab Kita Bersama

Ketika membuka konsultasi publik itu, Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali menyatakan, untuk menghasilkan suatu perencanaan daerah yang baik, diperlukan sinergisitas antarstakeholder. Juga adanya sinkronisasi dan sinergisitas untuk kemajuan daerah.

Bupati berharap, dengan pokok-pokok pengarahan yang disampaikan dalam kegiatan itu, dapat menjadi pedoman dan acuan dalam merumuskan program kegiatan perencanaan pembangunan tahun 2020. “Semoga dalam rapat konsultasi publik ini, semua aspirasi masyarakat dapat bersinergi dalam kebijakan Pemerintah Daerah untuk pembangunan Aceh Besar yang lebih baik,” katanya.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Dinsos Aceh Bekali Tagana Ilmu Psikososial

Sementara itu, Kepala Bappeda Aceh Besar, Rahmawati SPd menjelaskan, kegiatan itu diikuti Plt Sekdakab Abdullah SSos, sejumlah anggota DPRK Aceh Besar, Kabid Program Bappeda Aceh Muhammad Ikhsan, para Asisten Setdakab, Kepala OPD, dan para camat.

Rahmawati mengungkapkan, pada tahun 2022, ada 13 program prioritas yang akan dilakukan Pemkab Aceh Besar.
Ke-13 program prioritas itu meliputi program pembinaan dan pengembangan syariat Islam, pengelolaan pendidikan, perlindungan dan jaminan sosial, pengembangan sarana prasarana pertanian, perkebunan dan peternakan.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Tekan Penyebaran Covid 19, Babinsa Ini Ajak Masyarakat Terapkan Pola Hidup Sehat

Selanjutnya, pemberdayaan UMKM, peningkatan daya tarik destinadi pariwisata, pengelollan perikanan, pengembangan permukiman dan kawasan kumuj, air minum dan air limbah, penyelenggaraan jalan, pelayanan informasi rawan bencana kabupaten, pengembangan SDM, peningkatan kapasitas SDM kesehatan, serta program perencanaan, pengendalian, dan evaluasi pembangunan. “Tema konsultasi publik penyusunan RKPD ini adalah percepatan pemulihan ekonomi masyarakat dan reformasi sosial yang berkeadilan dengan berlandaskan Syariat Islam,” ungkapnya.

Berita Terkait

KPT ; Pentingnya Sidang Lapangan atau Pemeriksaan Setempat (PS)
Ketua Gibran Center Aceh Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Gubernur Dan Wakil Gubernur Aceh
๐—ž๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ธ๐˜‚๐—บ ๐—”๐—ฐ๐—ฒ๐—ต ๐—š๐—ฎ๐—ป๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด ๐—ฃ๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐—ฟ๐—ถ๐—ป๐˜๐—ฎ๐—ต ๐—”๐—ฐ๐—ฒ๐—ต ๐——๐—ผ๐—ฟ๐—ผ๐—ป๐—ด ๐—ฃ๐—ฎ๐—ฟ๐˜๐—ถ๐˜€๐—ถ๐—ฝ๐—ฎ๐˜€๐—ถ ๐—š๐—ฒ๐˜‚๐—ฐ๐—ต๐—ถ๐—ธ ๐—ฃ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ ๐—ฃ๐—๐—” ๐Ÿฎ๐Ÿฌ๐Ÿฎ๐Ÿฑ
Dewan Pers: Bidik Indonesia Terverifikasi Administrasi dan Faktual
Adam Depok FC Ajukan Banding ke Komdis Aceh
Krue Seumangat, Pengurus IWATAN Banda Aceh Dikukuhkan
Sebanyak 2.556 Ternak di Aceh Sembuh dari PMK
Lalu Lintas Kendaraan di Tol Sigli-Banda Aceh selama Libur Panjang Meningkat 30 Persen
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 17:07 WIB

KPT ; Pentingnya Sidang Lapangan atau Pemeriksaan Setempat (PS)

Rabu, 12 Februari 2025 - 20:42 WIB

Ketua Gibran Center Aceh Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Gubernur Dan Wakil Gubernur Aceh

Selasa, 11 Februari 2025 - 14:39 WIB

๐—ž๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐—ป๐—ธ๐˜‚๐—บ ๐—”๐—ฐ๐—ฒ๐—ต ๐—š๐—ฎ๐—ป๐—ฑ๐—ฒ๐—ป๐—ด ๐—ฃ๐—ฒ๐—บ๐—ฒ๐—ฟ๐—ถ๐—ป๐˜๐—ฎ๐—ต ๐—”๐—ฐ๐—ฒ๐—ต ๐——๐—ผ๐—ฟ๐—ผ๐—ป๐—ด ๐—ฃ๐—ฎ๐—ฟ๐˜๐—ถ๐˜€๐—ถ๐—ฝ๐—ฎ๐˜€๐—ถ ๐—š๐—ฒ๐˜‚๐—ฐ๐—ต๐—ถ๐—ธ ๐—ฃ๐—ฎ๐—ฑ๐—ฎ ๐—ฃ๐—๐—” ๐Ÿฎ๐Ÿฌ๐Ÿฎ๐Ÿฑ

Senin, 3 Februari 2025 - 23:09 WIB

Dewan Pers: Bidik Indonesia Terverifikasi Administrasi dan Faktual

Sabtu, 1 Februari 2025 - 22:01 WIB

Adam Depok FC Ajukan Banding ke Komdis Aceh

Berita Terbaru