DPC Gerindra Aceh Besar Gelar Rapat Konsolidasi , Ini Pesan TA Khalid

- Jurnalis

Kamis, 7 Januari 2021 - 02:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Besar (fanews.id) —- Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (DPC Gerindra) Kabupaten Aceh Besar mengelar rapat konsolidasi dalam rangka memperkuat struktur pengurus berlangsung di Hotel Hijjrah Lambaro Aceh Besar Rabu, (6/01/2021).

Turut dihadiri Anggota Komisi IV DPR RI Ir H TA Khalid, MM selaku Ketua DPD Gerindra Aceh, Ketua Fraksi Gerindra DPRA Drs H Abdurrahman yang juga Koorda Aceh Besar.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Pasien Covid-19 Sembuh Capai 239 Orang, 339 Penderita Baru di Aceh

Kemudian Ketua DPC Partai Gerindra Aceh Besar H. Chawari Mansyur , Nabhani ,S.Ikom (Pak Bhen). Khubbie El Risal. SH serta Zulfahmi selaku Anggota DPRK Aceh Besar Fraksi Gerindra.

Sementara Ketua DPD Gerindra Aceh Ir H Teuku Abdul Khalid dalam arahannya mengingatkan seluruh pengurus dan kader DPC Aceh Besar lebih sigap dan kompak.

Supaya target kerja dan perjuangan partai dapat tercapai seperti yang telah disepakati dan diputuskan bersama saat Rakorda Gerindra Aceh.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Gandeng Objek Vital Nasional yang Ada di Aceh, Ditpamobvit Salurkan Ratusan Paket Sembako

Bahwa struktur kepengurusan partai di ranting atau desa harus terbentuk diseluruh Aceh.

Selain itu, Anggota Komisi IV DPR RI ini juga meminta para pengurus untuk selalu menjaga etika politik dan taat azas agar rasa saling menghargai antar pengurus dan kader dapat terus ditumbuh kembangkan.

Karena berkumpul di Gerindra bukan untuk saling mencari kekurangan teman, tapi harus saling menutupi kekurangan.

Baca Juga Artikel Beritanya :  BMA Tetapkan 1000 Penerima Bantuan Dana Penyusunan Tugas Akhir, Ini Nama-nama Mahasiswanya

“Tidak ada yang sempurna kita di sini. Maka wajib bagi kita saling mengisi dan menutupi. Bukan saling sikut-menyikut, menonjolkan kelebihan diri dan menjelekkan orang lain.

Terserah apapun kekurangan ketua DPC, tugas kita menjaga dan membantunya sebagai panglima Gerindra di Kabupaten Aceh Besar,” pungkas TA Khalid yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Aceh.(*)

 

Berita Terkait

Prediksi Al Wasl vs Al Rayyan, Liga Champions Elit AFC 2 Desember 2024
Konsultasi Pembelian Yamaha: Solusi Mudah bagi Kamu yang Sibuk
Bersama Forkomida Bener Meriah Kapolres BM Akbp Tuschad Sebar Video Ajakan,Mari Sukseskan Pilkada 2024,Aman Dan Damai
KPT BNA Ambil Sumpah 16 orang Advokat
Inilah Solusi Ampuh untuk Pakaian Bersih dan Harum  
BG Jamin TNI Penyerang Warga di Sumut akan Diproses secara Hukum
Prediksi Perth Glory vs Melbourne City , A-League 10 November 2024
Prediksi Sydney vs Macarthur, A-League 10 November 2024
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 2 Desember 2024 - 04:32 WIB

Prediksi Al Wasl vs Al Rayyan, Liga Champions Elit AFC 2 Desember 2024

Senin, 2 Desember 2024 - 00:32 WIB

Konsultasi Pembelian Yamaha: Solusi Mudah bagi Kamu yang Sibuk

Rabu, 27 November 2024 - 07:23 WIB

Bersama Forkomida Bener Meriah Kapolres BM Akbp Tuschad Sebar Video Ajakan,Mari Sukseskan Pilkada 2024,Aman Dan Damai

Selasa, 19 November 2024 - 15:33 WIB

KPT BNA Ambil Sumpah 16 orang Advokat

Senin, 18 November 2024 - 00:30 WIB

Inilah Solusi Ampuh untuk Pakaian Bersih dan Harum  

Berita Terbaru

ilustrasi/net

Kesehatan

Cara Jitu Bersihkan Paru-paru Basah dalam Dua Hari

Rabu, 4 Des 2024 - 08:28 WIB