Dasco Ungkap Ada Usulan Prabowo Jadi Capres 2029 di KLB Dadakan

- Jurnalis

Jumat, 14 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FANEWS – Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menjelaskan alasan penetapan Prabowo Subianto menjadi ketua umum Partai Gerindra yang terkesan mendadak dan senyap dari perbincangan publik.

Dasco menjelaskan bahwa penetapan tersebut bermula dari peserta Rapimnas Partai Gerindra yang mewakili dari seluruh pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) se-Indonesia. Dengan jumlah yang memenuhi kuorum tersebut, Rapimnas Gerindra berubah menjadi kongres luar biasa (KLB) dan menetapkan kembali Prabowo sebagai ketua umum.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Baliho Ganjar-Mahfud dirusak, Foreder Ganjar Aceh Datangi Bawaslu Minta Pelaku di Proses Hukum

“Itu kan dihadiri oleh pengurus DPD dan DPC Partai Gerindra seluruh Indonesia, nah kalau pertimbangannya kan itu tadi pandangan umum dari masing-masing kepala daerah seluruh Indonesia,” kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat Kamis (13/2/2025).

Dia menegaskan bahwa permintaan untuk menjadikan Prabowo sebagai ketua umum dan mengubah acara dari Rapimnas menjadi KLB murni permintaan kader Gerindra.

“Ya sebenarnya hari ini Rapimnas, kemudian permintaan dari peserta karena juga memenuhi prasyarat untuk perubahan dari Rapimnas menjadi kongres luar biasa sehingga dibuatlah kongres luar biasa,” katanya.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Bawaslu Jangan Lembek Menindak Kekerasan Gender di Pilkada 2024

Selain diusulkan menjadi ketua umum, Dasco mengatakan forum KLB kali ini juga banyak usulan agar kembali berlaga dalam Pilpres 2029 mendatang.

“Banyak usulan-usulan (soal capres) tadi, tapi antara lain yang paling penting meminta menjadi ketua umum lima tahun ke depan,” katanya.

Dirinya juga menyebut bahwa Prabowo yang diusulkan dan diminta menjadi ketua umum dan calon presiden telah menerima semua permintaan dari kadernya tersebut.

Baca Juga Artikel Beritanya :  Dahlan Iskan Ajak Karyawan PT PEMA “Memindahkan Ufuk”

“Sudah diketuk, sudah diterima,” kata Dasco.

Usai pelantikan tersebut, Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, mengucapkan selamat dan mengapresiasi atas pelantikan Prabowo tersebut. Dia menjelaskan akan kembali bekerja sama dengan Gerindra dalam kabinet selama lima tahun mendatang.

“Saya pikir, saya ucapkan selamat dan penghargaan luar biasa atas terpilihnya Pak Prabowo sebagai ketua umum Partai Gerindra dan ketua dewan pembina,” kata Bahlil.(red)

(sumber : tirto)

Berita Terkait

Novi Helmy Dimutasi Jadi Stafsus Panglima TNI Penugasan Bulog
Efisiensi Anggaran Berdampak ke Kunker Luar Negeri BKSAP DPR RI
DPR RI akan Jadi Tuan Rumah Konferensi Parlemen Negara OKI
Wamendes Riza: Pendamping Desa Profesional Tak Boleh Berpartai
Gibran Ogah Tanggapi Isu Reshuffle Kabinet pada April 2025
DPR: Presiden Bisa Perpanjang Masa Jabatan Jenderal Bintang 4
Golkar: RK Kader Baru, Komunikasi dengan Partai Belum Intensif
Panglima Pastikan Prajurit TNI Aktif Jabat Menteri akan Mundur
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 02:11 WIB

Novi Helmy Dimutasi Jadi Stafsus Panglima TNI Penugasan Bulog

Sabtu, 15 Maret 2025 - 09:22 WIB

Efisiensi Anggaran Berdampak ke Kunker Luar Negeri BKSAP DPR RI

Sabtu, 15 Maret 2025 - 08:24 WIB

DPR RI akan Jadi Tuan Rumah Konferensi Parlemen Negara OKI

Sabtu, 15 Maret 2025 - 03:34 WIB

Wamendes Riza: Pendamping Desa Profesional Tak Boleh Berpartai

Sabtu, 15 Maret 2025 - 03:28 WIB

Gibran Ogah Tanggapi Isu Reshuffle Kabinet pada April 2025

Berita Terbaru